PUISI MOH. GHUFRON CHOLID
SEPUISI BUAT ARNIZA
Arniza
Terbaca tanda duka
Akar sabar
Semakin jalar
Hatimu serekah mawar
Ranting yang patah dari hidupmu
Aku tatap dari kejauhan
Tabahmu, tabahmu Arniza
Getarkan batin
Bandung, 24 September 2015
LEBARAN DI PERANTAUAN
menatap langit asing
rindu kampung halaman
memanggil-manggil di kedalaman sukma
rindu tertahan
keterasingan menyingkir perlahan
ketika pertemuan
anak-anak perantauan
saling menyemut keakraban
tatap
runtuhkan gedung-gedung gugup
aku sendiri
rindu semakin fasih melafalkan diri
aku sendiri
rumput-rumput menangis
meratapi aku, berpeluk sepi
Bandung, 24 September 2015
PERJUMPAAN DENGAN RATNA
perjumpaan dengan ratna
kelok bahagia
selepas bertarung kecemasan
menebas malam
tanpa takut
barang kali cara hormat
yang menanjak martabat
perempuan bermata cinta
di dadanya, yang puisi
ada alamat doa
baginya, hidup adalah pengabdian
dan cinta cara lain
beningkan batin
Bandung, 25 September 2015
SEBAB BUMI ADALAH CINTA
sebab bumi adalah cinta
yang gelegar di kamar sukma
: syukur
sebab bumi adalah cinta
segala debar, seluruh takbir
: tafakur
sebab bumi adalah cinta
usia senja
: mata doa, saling kerling manja
Bandung, 24 September 2015
Biodata Penulis
Moh. Ghufron Cholid adalah nama pena Moh. Gufron, S.Sos.I, lahir dan dibesarkan di lingkungan pesantren. Karya-karyanya tersebar di berbagai media seperti Mingguan Malaysia, New Sabah Times, Mingguan Wanita Malaysia, Mingguan Warta Perdana, Utusan Borneo, Tunas Cipta, Daily Ekspres. Dll. juga terkumpul dalam berbagai antologi baik cetak maupun online, terbit di dalam maupun luar negeri seperti Mengasah Alief, Epitaf Arau, Akar Jejak, Jejak Sajak, Menyirat Cinta Haqiqi, Sinar Siddiq, Ketika Gaza Penyair Membantah, Unggun Kebahagiaan, Anjung Serindai, Poetry-poetry 120 Indonesian Poet, Flows into the Sink into the Gutter, Indonesian Poems Among the Continents, dll. Beberapapuisinyapernahdibacakan di Japan Foundation Jakarta (10 Agustus 2011), di UPSI Perak Malaysia (25 Februari 2012), di Rumah PENA Kuala Lumpur Malaysia(2 Maret 2012) dan di Rumah Makan Biyung Jemursari Surabaya dalam acara buka bersama Pipiet Senja (30 Juli 2012), di Jogja dalam Save Palestina (2012), di Sragen dalam Temu 127 Penyair Dari Sragen Memandang Indonesia (20 Desember 2012), di Pekalongan dalam Indonesia di Titik 13 (Maret 2013), di Sastra Reboan dalam Temu Sastra Indonesia-Malaysia (Agustus 2013), di P.O.RT AmanJaya, Mydin Mall dan Dewan Bahasa dan Pustaka Malaysia dalam Kongres Penyair Se-dunia ke-33 (21,23, 26 Oktober 2013), di Brunei ketika menikmati indah kampoeng air (7 November 2013) di Al-Izzah Islamic Boarding School Batu Jawa Timur dalam safari menulis bersama Pipiet Senja, dkk. (Juli, 2014), di RRI Sumenep (5 Januari 2015), di Pondok Pesantren Putri dan Putra Darul Ulum Banyuanyar Pamekasan (27&28 Juni 2015), di Bandung dalam Temu Sastra Indonesia Malaysia (2015). Alamat Rumah Pondok Pesantren Al-Ittihad Junglorong Komis Kedungdung Sampang Madura. HP 087759753073
SEPUISI BUAT ARNIZA
Arniza
Terbaca tanda duka
Akar sabar
Semakin jalar
Hatimu serekah mawar
Ranting yang patah dari hidupmu
Aku tatap dari kejauhan
Tabahmu, tabahmu Arniza
Getarkan batin
Bandung, 24 September 2015
Sumber Gambar: lakonhidup.wordpress.com |
menatap langit asing
rindu kampung halaman
memanggil-manggil di kedalaman sukma
rindu tertahan
keterasingan menyingkir perlahan
ketika pertemuan
anak-anak perantauan
saling menyemut keakraban
tatap
runtuhkan gedung-gedung gugup
aku sendiri
rindu semakin fasih melafalkan diri
aku sendiri
rumput-rumput menangis
meratapi aku, berpeluk sepi
Bandung, 24 September 2015
PERJUMPAAN DENGAN RATNA
perjumpaan dengan ratna
kelok bahagia
selepas bertarung kecemasan
menebas malam
tanpa takut
barang kali cara hormat
yang menanjak martabat
perempuan bermata cinta
di dadanya, yang puisi
ada alamat doa
baginya, hidup adalah pengabdian
dan cinta cara lain
beningkan batin
Bandung, 25 September 2015
SEBAB BUMI ADALAH CINTA
sebab bumi adalah cinta
yang gelegar di kamar sukma
: syukur
sebab bumi adalah cinta
segala debar, seluruh takbir
: tafakur
sebab bumi adalah cinta
usia senja
: mata doa, saling kerling manja
Bandung, 24 September 2015
Biodata Penulis
Moh. Ghufron Cholid adalah nama pena Moh. Gufron, S.Sos.I, lahir dan dibesarkan di lingkungan pesantren. Karya-karyanya tersebar di berbagai media seperti Mingguan Malaysia, New Sabah Times, Mingguan Wanita Malaysia, Mingguan Warta Perdana, Utusan Borneo, Tunas Cipta, Daily Ekspres. Dll. juga terkumpul dalam berbagai antologi baik cetak maupun online, terbit di dalam maupun luar negeri seperti Mengasah Alief, Epitaf Arau, Akar Jejak, Jejak Sajak, Menyirat Cinta Haqiqi, Sinar Siddiq, Ketika Gaza Penyair Membantah, Unggun Kebahagiaan, Anjung Serindai, Poetry-poetry 120 Indonesian Poet, Flows into the Sink into the Gutter, Indonesian Poems Among the Continents, dll. Beberapapuisinyapernahdibacakan di Japan Foundation Jakarta (10 Agustus 2011), di UPSI Perak Malaysia (25 Februari 2012), di Rumah PENA Kuala Lumpur Malaysia(2 Maret 2012) dan di Rumah Makan Biyung Jemursari Surabaya dalam acara buka bersama Pipiet Senja (30 Juli 2012), di Jogja dalam Save Palestina (2012), di Sragen dalam Temu 127 Penyair Dari Sragen Memandang Indonesia (20 Desember 2012), di Pekalongan dalam Indonesia di Titik 13 (Maret 2013), di Sastra Reboan dalam Temu Sastra Indonesia-Malaysia (Agustus 2013), di P.O.RT AmanJaya, Mydin Mall dan Dewan Bahasa dan Pustaka Malaysia dalam Kongres Penyair Se-dunia ke-33 (21,23, 26 Oktober 2013), di Brunei ketika menikmati indah kampoeng air (7 November 2013) di Al-Izzah Islamic Boarding School Batu Jawa Timur dalam safari menulis bersama Pipiet Senja, dkk. (Juli, 2014), di RRI Sumenep (5 Januari 2015), di Pondok Pesantren Putri dan Putra Darul Ulum Banyuanyar Pamekasan (27&28 Juni 2015), di Bandung dalam Temu Sastra Indonesia Malaysia (2015). Alamat Rumah Pondok Pesantren Al-Ittihad Junglorong Komis Kedungdung Sampang Madura. HP 087759753073
0 comments :
Post a Comment