Home » » Fachrur Rozi, Dosen Muda Ilmu Komunikasi UTM Yang Ingin Melakukan Perubahan Di Madura

Fachrur Rozi, Dosen Muda Ilmu Komunikasi UTM Yang Ingin Melakukan Perubahan Di Madura

Diposkan oleh damar pada Friday, October 28, 2016 | 8:28 PM

KABARBANGSA.COM---Usianya masih sangat muda, ganteng, dan memiliki wawasan yang sangat luas. Itulah gambaran pendek pria kelahiran, Sumenep Madura. Kini, lelaki muda ini sedang mengajar di Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

Sumber Gambar: dok.kabarbangsa.com
Semangat yang berapi-api membuat semua mahasiswa dan orang-orang yang ada di lingkungan sekitarnya ikut semangat. Ia banyak menularkan ilmu komunikasi dan fotografi kepada beberapa mahasiswanya. Kebiasaannya jalan-jalan ke luar kota membuat cakrawala pengalamannya terus menerus menggebu-gebu untuk berkembang.

Pemuda yang baru berusia 26 tahun tersebut telah menyelesaikan pendidikan Pascasarjana di UNAIR ini selalu ingin melakukan perubahan, khususnya bagi masyarakat Madura. Ia ingin masyarakat Madura selalu terbuka untuk perkembangan ilmu dan teknologi.

"Madura memiliki potensi besar, hanya saja image yang berkembang di luar, Madura selalu dikesankan masyarakat yang berwatak keras. Sesungguhnya semua warga Madura, baik foto maupun teks-teks dapat memunculkan Madura yang lembut dan santun. Itulah sebabnya, saya berjuang membangun image Madura yang soft melalui fotografi," tukasnya ketika ditemui tim kabarbangsa.com

Untuk itulah, pemuda-pemuda yang bersemangat dan berdedikasi tinggi seperti Rozi-lah yang dibutuhkan bangsa kita saat ini. Menggali ilmu pengetahuan, menyusun konsep-konsep, kemudian dilanjutkan melalui aksi nyata yang dapat membangkitkan masyarakat dari tidurnya yang kita butuhkan saat ini.*** (fik/ham/sit) 


Artikel Terkait:

0 comments :

Post a Comment